Rekomendasi Toko Buku Murah Online Terbaik di Indonesia
Toko Buku Murah Online adalah surga bagi siapa saja yang menyukai aktifitas membaca buku. Membaca buku sendiri adalah aktivitas yang bermanfaat untuk menambah wawasan dan meningkatkan keterampilan berpikir. Namun adakalanya kesibukan sehari-hari sering kali membuat sulit meluangkan waktu untuk pergi ke toko buku fisik.
Beruntung, kini banyak toko buku online yang menawarkan kemudahan dalam membeli buku dengan koleksi yang lengkap dan proses pembelian yang lebih praktis.
5 Rekomendasi Toko Buku Murah Online Terbaik di Indonesia
Artikel ini akan membahas 5 rekomendasi toko buku online terbaik di
Indonesia yang bisa menjadi referensi Anda.
1. Gramedia.com
Gramedia
merupakan salah satu toko buku terbesar di Indonesia yang juga memiliki
platform online. Berikut adalah beberapa alasan mengapa Gramedia.com menjadi
pilihan terbaik:
Kelebihan
- Gramedia sering mengadakan diskon hingga 50% dan promo menarik lainnya.
- Gramedia cukup terkenal karena menyediakan berbagai kategori buku, mulai dari novel, buku akademik, hingga buku anak. Cukup bisa diandalkan soal kelengkapan buku.
- Gramedia juga terkenal karena opsi pengiriman yang cepat hingga tersedianya pengiriman ekspres untuk beberapa wilayah.
Kekurangan
- Harga cenderung lebih mahal dan meskipun ada diskon, harga awal buku sering kali lebih tinggi dibandingkan toko buku online lainnya.
2. Bukukita.com
Bukukita
adalah toko buku online yang menawarkan harga lebih terjangkau dengan sistem
poin untuk pelanggan setia. Cocok bagi Anda yang ingin menghemat lebih banyak
saat membeli buku.
Kelebihan
- Hampir semua buku mendapatkan potongan harga, adakalanya dapat diskon hingga 30%.
- Tersedianya program loyalitas dimana pelanggan bisa mengumpulkan poin untuk mendapatkan diskon tambahan.
- Menyediakan opsi pre-order untuk buku-buku terbaru dengan harga lebih murah.
Kekurangan
- Waktu pengiriman bisa lebih lama dibandingkan dengan e-commerce besar seperti Tokopedia atau Shopee.
3. Periplus.com
Periplus
adalah toko buku online yang terkenal dengan koleksi buku impor dengan harga
yang relatif lebih terjangkau dibandingkan toko lainnya.
Kelebihan
- Koleksi buku internasional lengkap sehingga cocok bagi pecinta buku berbahasa Inggris atau asing lainnya.
- Harga buku bisa lebih murah saat ada promo tertentu.
- Terdapat program member Periplus Rewards dimana member bisa mendapatkan diskon tambahan dan keuntungan lainnya.
Kekurangan
- Fokus pada buku impor sehingga jika Anda mencari buku lokal, pilihannya sangat terbatas.
- Pengiriman bisa memakan waktu lebih lama karena buku impor yang tidak selalu ready stock.
4. Togamas.com
Togamas adalah jaringan toko buku yang juga memiliki layanan online dengan harga yang lebih bersaing dibandingkan beberapa toko buku besar lainnya.
Kelebihan
- Togamas dikenal dengan slogan "Toko Buku Diskon," sehingga sering menawarkan harga yang lebih murah dibandingkan toko buku lain.
- Menyediakan buku dari berbagai kategori, termasuk buku pelajaran, novel, dan buku referensi.
Kekurangan
- Diskon tidak selalu besar karena beberapa buku mungkin memiliki diskon yang tidak terlalu signifikan dibandingkan toko lain.
- Layanan online yang masih terbatas sehingga proses pemesanan dan pengiriman mungkin tidak secepat marketplace besar.
5. Mizanstore.com
Mizanstore adalah toko buku resmi dari penerbit Mizan yang menawarkan berbagai jenis buku dengan harga lebih murah, terutama untuk genre fiksi dan non-fiksi Islami.
Kelebihan
- Biasanya ada diskon khusus untuk buku terbitan Mizan dibandingkan di toko buku lain yang juga menyediakan buku terbitan Mizan.
- Sering menyediakan opsi paket bundling buku yang tentu saja dengan harga lebih hemat.
- Sering mengadakan pre-order dan special edition sehingga bisa mendapatkan buku edisi khusus yang tidak tersedia di toko lain.
Kekurangan
- Fokus pada buku terbitan mizan, jika anda mencari buku dari penerbit lain, pilihan bisa lebih terbatas.
- Tidak selalu ada gratis ongkir, kadang-kadang ongkir cukup mahal, terutama untuk daerah di luar pulau Jawa.
Kesimpulan
Memilih toko buku online yang tepat sangat bergantung pada kebutuhan dan preferensi Anda. Jika ingin koleksi lengkap dengan promo menarik, Gramedia.com dan Bukukita.com bisa menjadi pilihan.
Untuk buku impor, Periplus.com lebih unggul. Sementara itu, jika ingin harga lebih bersaing dengan koleksi buku yang lengkap, Togamas.com adalah pilihan yang bagus. Bagi penggemar buku-buku Islami, Mizanstore.com adalah tempat yang tepat.
Dengan berbagai opsi yang tersedia, kini Anda bisa mendapatkan buku dengan lebih mudah tanpa harus keluar rumah. Selamat berburu buku favorit Anda di seluruh toko buku murah online terbaik di Indonesia!